Kadiskominfo Buka Suara Soal Capaian Penyusunan Masterplan Smart City

Kamis, 20 Sep 2018 | 08:00:42 WIB - Oleh Administrator


Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Pati, baru-baru ini menggelar Bimbingan Teknis (Bintek) Tahap Kedua  Penyusunan Master Plan Smart City di Ruang Kembang Joyo Setda  Kabupaten Pati.

Selain diikuti perwakilan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Indriyanto, kegiatan ini juga dihadiri Sekda Pati.

Menurut Indriyanto, Kegiatan Bintek tahap kedua ini merupakan kelanjutan Bintek yang pertama. "Kami ingin   menekankan agar OPD lebih siap mengantarkan kota Pati menjadi smart city", ujar Kadiskominfo.

Lebih lanjut Indriyanto menuturkan bahwa terdapat enam dimensi smart city yang amat menentukan yaitu smart economy, smart mobility, smart environment, smart people, smart living, dan smart governance.

"Kemarin kami juga sudah menghasilkan rancangan buku pertama terkait  gambaran umum mengenai proses pembangunan dan pengelolaan daerah menuju smart city. Pencapaian ini menjadi bekal untuk kemudian dianalisis dan menjadi bahan untuk perencanaan smart city ke depan", tutur Kepala  Diskominfo.

Indriyanto berharap pascabintek akan ada tindak lanjutnya. "Yaitu terkait aplikasi yang  menjadi unggulan di tiap OPD, karena nanti hasil akhir smart city yang berupa master  plain ini akan dipaparkan di pusat bersama 99 kota lain se-Indonesia", pungkasnya. (fn3/FN /MK)