Berita Terbaru

Lihat Semua

  • Jumat, 05 Agu 2022

Bupati Mengingatkan Perlunya Kedisiplinan Aparatur Pemerintahan Desa

Bupati Pati Haryanto, dalam acara Pembinaan Aparatur Pemerintahan Desa Tahun 2022 yang dilaksanakan di aula Kecamatan Pucakwangi pada Kamis 4 Agustus 2022, menyampaikan lima hal penting bagi aparatur pemerintahan desa, terutama untuk Kepala Desa dan Sekretaris Desa. Pertama, kegiatan ini merupakan rangkaian safari dan ajang silaturahim Bupati dan Wakil Bupati kepada seluruh aparatur pemerintah desa se-Kabupaten Pati di akhir masa jabatannya. Kedua, adanya keluhan terkait persoalan akibat...

Pemerintah Kabupaten Pati

Buka Disini
  • Image description

    Direktur Jenderal Tanaman Pangan Kementerian Pertanian (Kementan) Suwandi, Jumat (22/3), melakukan pemantauan banjir di Desa Banjarsari Kecamatan Gabus Kabupaten Pati. Dalam kunjungannya, Suwandi ingin memantau sejauh mana banjir di Pati yang berdampak langsung pada kerusakan ribuan hektar pertanian milik warga. Bersama Forkopimda Kabupaten Pati, Suwandi sempat meninjau areal pesawahan yang saat ini masih terendam banjir, kemudian melihat padi milik petani yang telah dipanen secara dini serta berbincang dengan petani setempat.

  • Image description

    Banjir melanda wilayah Kecamatan Kayen, Kabupaten Pati pada hari Rabu (13/3/24) akibat curah hujan tinggi beberapa hari ini. Menindaklanjuti laporan tersebut, Penjabat (Pj) Bupati Pati Henggar Budi Anggoro didampingi oleh Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR), Kalakhar Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), dan Camat Kayen meninjau langsung lokasi kejadian. \"Hari ini saya bersama dengan Plt Kepala DPUTR, BPBD, dan Camat Kayen meninjau kondisi banjir yang dilaporkan oleh Kepala RSUD Kayen. Banjir seperti ini bukan yang pertama kali terjadi di sini, tahun lalu juga sempat terjadi,\" ungkap Henggar.

  • Image description

    Rapat Koordinasi Pelaksanaan Penanganan Kemiskinan dan Kemiskinan Ekstrim Kabupaten Pati bersama mitra pembangunan dilaksanakan di Pendopo Kabupaten Pati, Senin (04/03) pagi. Kegiatan tersebut dihadiri Pj Bupati Pati Henggar Budi Anggoro, Sekda Pati Jumani, Forkopimda Kabupaten Pati, Kepala Bapperida Pati Muhtar, Camat se Kabupaten Pati, mitra pembangunan serta Kepala OPD terkait. Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (BAPPERIDA) Muhtar menjelaskan kegiatan ini dilaksanakan untuk mengevaluasi penanganan ekstrem yang telah dilaksanakan dalam kurun waktu tahun 2022 ini dan juga untuk berkolaborasi berintegrasi terpadu dengan para mitra pembangunan untuk menuntaskan kondisi kemiskinan ekstrem yang masih tersisa di tahun 2024.

Link Terkait

Situs yang terkait dengan Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Pati